Informasi yang terdapat dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha atau lampiran yang disediakan bagi peserta (yang akan dijelaskan kemudian) baik secara lisan, dokumen tertulis maupun dalam bentuk lain oleh atau atas nama manajemen PT Angkasa Pura I atau para karyawan atau penasihatnya adalah sesuai dengan ketentuan yang tertuang dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini serta ketentuan-ketentuan dan persyaratan-persyaratan lainnya.
Dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini bukan merupakan perjanjian ataupun penawaran PT Angkasa Pura I kepada para peserta ataupun pihak lainnya. Tujuan dari dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini adalah untuk memberikan informasi yang berguna bagi para peserta, yang dituangkan di dalam formulasi dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha. Dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha beserta ketentuan di dalamnya yang disediakan oleh PT Angkasa Pura I menggambarkan berbagai asumsi serta penilaian terkait dengan pekerjaan. Asumsi, penilaian dan ketentuan tersebut tidak menampung seluruh informasi yang mungkin diperlukan oleh setiap peserta. Dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini kemungkinan besar tidak dapat memenuhi seluruh kebutuhan peserta dan manajemen PT Angkasa Pura I terhadap sasaran, keahlian teknis dan kebutuhan tertentu dari setiap pihak yang membaca atau menggunakan informasi dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini. Asumsi, penilaian dan informasi yang terkandung dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini, mungkin tidak lengkap, akurat dan memadai. Oleh karena itu setiap peserta harus melakukan analisis dan harus memeriksa akurasi, kecukupan, ketepatan dan kelengkapan asumsi, penilaian dan informasi yang terkandung dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini, dan mendapatkan saran yang tepat dari sumber yang bisa dipertanggungjawabkan.
Informasi yang disediakan untuk para peserta di dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini disajikan secara umum dan beberapa diantaranya memiliki interpretasi hukum. Informasi yang diberikan, bukan merupakan pernyataan yang komprehensif untuk persyaratan hukum dan tidak dapat dianggap sebagai suatu pernyataan hukum yang berlaku. PT Angkasa Pura I tidak bertanggung jawab atas akurasi dari interpretasi maupun opini.
Manajemen PT Angkasa Pura I tidak memberikan jaminan atau garansi, serta tidak memiliki kewajiban kepada siapapun berdasarkan hukum, undang-undang, peraturan atau regulasi kepada peserta dan tidak dapat digugat atas kerugian, kerusakan, biaya yang mungkin timbul akibat dari apa yang tertuang dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha termasuk dalam hal akurasi, ketepatan, kelengkapan dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha dan penilaian, asumsi, pernyataan atau informasi dalam bentuk apapun dari dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini ataupun proses Seleksi Komersial secara keseluruhan.
Dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha beserta kelengkapannya tidak dapat ditransfer. Dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini tidak diperkenankan untuk dicopy ataupun didistribusikan oleh peserta kepada pihak ketiga (kecuali kepada penasehat profesional yang dapat dipercaya). Meskipun peserta dimaksud tidak melanjutkan keikutsertaannya dalam proses Seleksi Komersial, harus tetap berkewajiban menjaga kerahasiaan dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini.
PT Angkasa Pura I tidak dapat menerima segala sesuatu yang diakibatkan oleh kelalaian atau sebab lain yang ditimbulkan oleh setiap peserta menyangkut ketentuan dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha ini. Hal ini merupakan tanggung jawab peserta untuk melakukan penilaian terhadap pemanfaatan kesempatan bisnis serta penyiapan permohonan yang diajukan.
PT Angkasa Pura I memiliki kewenangan secara penuh untuk meng-update, mengubah atau menambahkan serta menyisipkan penilaian maupun asumsi di dalam dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha.
Para peserta diwajibkan untuk menanggung segala biaya yang timbul sehubungan dengan proses persiapan dan pemasukan dokumen permohonannya, termasuk dan tidak terbatas pada proses penyiapan, penggandaan, pengiriman, biaya pengiriman maupun biaya lain terkait dengan yang akan dipresentasikan, yang mungkin akan diperlukan oleh PT Angkasa Pura I serta segala biaya untuk berhubungan sesuai dengan permohonan yang diajukan. Seluruh biaya dan pengeluaran tersebut akan ditanggung oleh peserta, dan PT Angkasa Pura I tidak bertanggung jawab atas seluruh biaya dan pengeluaran dalam rangka penyiapan atau pemasukan permohonan apapun pada proses seleksi.
PT Angkasa Pura I berhak untuk menerima ataupun menolak sebagian atau keseluruhan permohonan; menyatakan layak atau tidak memenuhi persyaratan terhadap sebagian atau seluruh Peserta tanpa penjelasan, dan tidak berkewajiban untuk melakukan korespondensi kepada seluruh peserta Seleksi Komersial ini. Selanjutnya, PT Angkasa Pura I berhak untuk menunda, mengubah, mereview ataupun merevisi dan/atau membatalkan kriteria yang ditetapkan dan proses bisnis Seleksi Mitra Usaha setiap saat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu atas perubahan yang dilakukan. Undangan untuk bisnis Seleksi Mitra Usaha ini tidak serta merta menimbulkan hak dan bukan pula suatu bentuk penawaran.
PT Angkasa Pura I tidak akan melayani klaim mengenai biaya penyiapan permohonan dalam bentuk apapun.
PT Angkasa Pura I sampai dengan saat penutupan pemasukan dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha berhak secara penuh untuk melakukan perubahan ketentuan dan syarat yang terdapat pada dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha sesuai keperluan, termasuk dan tidak terbatas untuk membatalkan atau mencabut dokumen bisnis Seleksi Mitra Usaha, dalam rangka pemenuhan sasaran serta prinsip-prinsip yang ditetapkan sebelumnya di atas.